Sabtu, 13 Juni 2015

Jumlah dan Kelompok Kelompok Ulul Azmi

Jumlah dan Kelompok Kelompok Ulul Azmi - Jumlah nabi dan rasul yang diutus ke muka bumi ini cukup banyak. Menurut para ulama, jumlah rasul yang di utus seluruhnya 313 orang dan nabi 124.000 orang.

Kelompok Ulul Azmi

Nabi dan rasul yang wajib diketahui oleh umat Islam adalah 25 orang. Nama-nama ini jelas tercantum di dalam Al-Qur’an. Delapan belas dari 25 orang nabi dan rasul itu tercantum di dalam surah Al-An’am ayat 83-86, yaitu (1) Ibrahim, (2) Ishaq, (3) Yaqub, (4) Nuh, (5) Daud, (6) Sulaiman, (7) Ayyub, (8) Yusuf, (9) Musa, (10) Harun, (11) Zakaria, (12) Yahya, (13) Isa, (14) Ilyasa, (15) Ismail, (16) Ilyas, (17) Yunus dan (18) Luth. Selebihnya disebutkan didalam ayat-ayat yang lain, yaitu (1) Adam, (2) Idris, (3) Saleh, (4) Syu’aib, (5) Hud dan (6) Zulkifli dan (7) Muhammad Saw.

Kemudian dari 25 nabi dan rasul itu, para ulama berpendapat bahwa ada lima orang yang dikenal memiliki kesabaran dan ketabahan yang luar baisa di dalam menghadapi berbagai penderitaan dan gangguan untuk melaksanakan tugas risalah. Mereka itu adalah Nabi Muhammad saw, Ibrahim as., Musa as., Isa as., dan Nuh as. Mereka itu kemudian disebut ulul azmi.

Selain itu ada juga istilah abul anbiya (atau bapak para nabi). Istilah ini disematkan kepada Nabi Ibrahim as., yang merupakan nenek moyang nabi dan rasul berikutnya. Kemudian pada waktu Nabi Muhammad saw di utus, maka posisi beliau itu disebut sebagai penutup para nabi dan rasul (khatamin nabiyin). 
(Sumber: Firmanasari, dan Husna Cosnun Peristiwaty. Pendidikan Agama Islam Untuk kelas XI. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudyaan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar